Minggu, 25 Desember 2011

PSSI Umumkan Pelatih Timnas 4 Januari



Kursi pelatih tim nasional Indonesia U-23 yang kini kosong usai ditinggalkan Rahmad Darmawan, tampaknya akan segera terisi. Pasalnya, Koordinator Tim Nasional Indonesia, Bob Hippy, menerangkan jika penentuan pelatih Timnas, segera diumumkan sekitar 4 Januari 2012.

Dalam waktu tersebut, Bob kembali mengatakan, akan berlangsung rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI, dengan salah satu agendanya yakni membahas pelatih Timnas. Dalam statuta PSSI memang tegas menerangkan bahwa hanya Exco yang berhak menentukan siapa pelatih Timnas. Statuta tersebut yakni tertuang dalam Pasal 37 ayat 1 huruf j tentang kewenangan Exco. Bunyinya, "Exco harus menunjuk pelatih untuk Timnas dan staf teknik lainnya."

"Nantinya, kami tetap mengundang 20 pelatih untuk melakukan presentasi sebagai pelatih Timnas. Mulai dari pelatih senior hingga kelompok umur tetap diminta untuk melakukan presentasi. Sejauh ini, kami masih terus membahas soal kandidat," terang Bob yang juga menjabat sebagai anggota Exco kepada Bola.net.

Sementara itu, Bob sempat mengisyaratkan jika jabatan Timnas U-23, akan dipercayakan kepada Aji Santoso, notabene asisten Rahmad Darmawan di ajang SEA Games XXVI/2011. Dalam pandangannya, Bob menilai Aji santoso merupakan sosok yang ideal untuk naik jabatan jadi pelatih kepala.

"Dilihat dari struktur yang ada, akan lebih mudah jika Aji dinaikkan. Ini tentunya akan meneruskan keuntungan tersendiri," papar Bob seusai PSSI memberikan keterangan kepada wartawan terkait surat FIFA dan AFC menyoal dualisme kompetisi, di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat (23/12).

Daftar Pelatih Timnas, saat ini:
-Senior: Wim Rijsbergen
-U-23: Rahmad Darmawan (mundur)
-U-19: Cesar Payovich
-U-16: Indra Safri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar